Zumi Zola Akan Nikah 2011

Seakan tak ingin berlama-lama dalam berpacaran, Ayu Dewi menuturkan bahwa di tahun ini dia akan melangsungkan pernikahan bersama kekasihnya Zumi Zola. Menurut Ayu bahwa ini merupakan tahun yang baik.

"Insya Allah 2011 ini akan melangsungkan pernikahan, ini tahunnya, tahun ini. Bulan baik, tahun baik," ujarnya saat ditemui di Studio Penta, SCTV Selasa (4/1).

Ayu memaparkan bahwa dia sudah tidak ada ketakutan untuk melangkah ke jenjang yang lebih serius. Namun sebelumnya dia sempat merasakan hal itu, pasalnya dia terlalu lama sendiri dan mandiri dalam bertindak. karena sudah mempunyai calon suami dia harus meminta izin terlebih dahulu.

"Tadinya ada, biasanya saya kan single fighter, independent kalau sekarang sudah ada calon suami jadi semua harus minta izin dan saya percaya nikah itu ibadah jadi semua diridhoi Allah," terang Ayu yang berharap untuk pernikahannya nanti bisa lancar.

"Untuk pernikahan saya nanti semoga lancar dan diridhoi oleh Allah," tukasnya. (kpl/gum/faj)

Sumber : kapanlagi.com


Comments

0 Responses to "Zumi Zola Akan Nikah 2011"

Posting Komentar

Search

Entri Populer

Couple Ring

Couple Tshirt

Kalung Pasangan